Analisis Efektivitas Penggunaan Aplikasi Bimbingan Tugas Akhir dalam Meningkatkan Kualitas Karya Tulis Mahasiswa

Authors

  • Abdul Rohman

DOI:

https://doi.org/10.64694/jmrbi.v14i02.163

Keywords:

efektivitas, aplikasi bimbingan, tugas akhir, kualitas karya tulis, mahasiswa keperawatan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas penggunaan aplikasi bimbingan tugas akhir
dalam meningkatkan kualitas karya tulis mahasiswa Keperawatan, mengidentifikasi faktor-faktor
yang memengaruhi keberhasilannya, serta mendeskripsikan persepsi mahasiswa terhadap
penggunaan aplikasi tersebut. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode
deskriptif-verifikatif. Populasi sekaligus sampel penelitian adalah seluruh mahasiswa tingkat akhir
Program Studi Keperawatan Akademi Keperawatan Al-Ikhlas yang berjumlah 64 orang, dengan
teknik total sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner skala Likert dan dianalisis menggunakan
statistik deskriptif serta regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi bimbingan tugas akhir berada pada
kategori efektif. Aplikasi terbukti mempermudah komunikasi antara dosen dan mahasiswa,
meningkatkan fleksibilitas waktu bimbingan, serta mempercepat proses revisi. Persepsi mahasiswa
terhadap aplikasi berada pada kategori positif, terutama pada aspek kemudahan penggunaan dan
manfaat yang dirasakan. Secara simultan, efektivitas penggunaan aplikasi dan persepsi mahasiswa
berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kualitas karya tulis mahasiswa. Dengan demikian,
aplikasi bimbingan tugas akhir merupakan solusi yang efektif dalam mendukung peningkatan mutu
karya tulis ilmiah mahasiswa Keperawatan.

Downloads

Published

2026-01-27

Issue

Section

Artikel